Sunday, December 27, 2009

Lagu Akhir Tahun

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, saya masih belum bisa untuk memenuhi resolusi yang saya buat tahun kemarin untuk tahun ini. Tapi, itu bukannya akhir dan tidak memenhi target, karena selalu kita yang merencanakan dan Tuhan yang menentukan. Ketika kita memang bekerja keras untuk mencapai yang lebih baik, tetapi ketika entah mengapa kita tidak berbeok di tikungan yang menurut versi kita bukan jala yang seharusnya sehingga menghasilkan hasil yang berbeda: lebih indah atau jauh dari indah, selalu... selalu ada hikmah di balik semuanya, karena apa yang terbaik menurut kita ternyata belum tentu baik untuk kita. Allah knows the most :)

Di penghujung tahun ini, saya dan Jj jauh dari orang tua. Mama dan papa pindah ke tempat yang lebih indah dengan udara yang lebih bersih. Di mana mereka bisa menikmati masa tua mereka dengan tenang dan nyaman, insyaAllah :)




Saya lupa kapan ketika salah satu stasiun televisi swasta menayangkan film animasi Happy Feet. Saya langsung jatuh hati ketika para pinguin kecil itu untuk pertama kalinya pergi ke sekolah dan belajar untuk menemukan "song of the heart" mereka. Sesuatu yang tidak bisa diajarkan oleh guru mereka karena itu datangnya dari dalam hati mereka.





Song of The Heart, I think that's my song of the heart too, and my song of the-almost-over 2009 :)









Raise your voices brothers, give praise to the great 'Guin
Who put songs in our hearts

You might make a different song, yes that's right it's true
That don't make anybody more or less as good as you
If you can't feel the music that's all you really need
Then turn this party all the way out
Good time guaranteed

Everybody get up
Clap your hands and dance to the beat
Whatever you do little darlin' it's cool
Just get up out your seat
And wave your flag because everybody plays a part
One world united singing the song of the heart

Look ... everybody makes mistakes
Oh yeah, not one or two (right!)
But that don't make the dirty little things they say about you true
(You tell 'em!)
Step aside little babies and watch me do my thing
I don't even need a good reason to do this
Listen to me sing

Everybody get up
Clap your hands and show them what you got
Tonight we gonna jam from now until eternity
Don't you stop - make it hot oh!
And wave your flag because everybody plays a part
One world united singing this song of the heart

Come on!
Watch me now!

Oh, I don't care what the people say
This is my life
I just got to like that okay (okay?)
They can go fly their momma's kite
Hooray!

(spoken)
We can be together if we all do our part
I'll let you if you let me sing the song of my heart
We can be together if we all do our part
I'll let you if you let me sing the song

(we got it!)
All right I'm going to tell you one more time
Listen ...


http://ceritatea.blogspot.com

Thursday, December 24, 2009

Lagi



image belongs to Cody Bralts

Seperti layang-layang
yang tidak lusuh tidak juga cemerlang
talinya putus lagi
sudah berapa kali?


Jadi, sekali lagi saya diingatkan: jangan cepat menilai orang dan jangan cepat untuk memutuskan sesuatu. Kalau kata lagunya Sherina di Petualangan Sherina "lihat sgalanya lebih dekat dan kau akan mengerti.."



http://ceritatea.blogspot.com

Thursday, December 10, 2009

Mengisi Kekosongan

Di kampung ini, ketika kami menyebut bahwa Tuhan itu Esa dan juga ada di mana-mana, siapa yang sangka bahwa salah seorang dari warga masih bertanya, "Jadi kalau begitu Tuhan banyak, ya?"
Semesta Galesong - Senarai Catatan Seorang Warga, Kamaruddin Azis.

Sekali lagi, saya sepertinya sudah hampir bisa menggapai cita itu setelah berulang kali jatuh dan tetap semangat untuk menanjakinya lagi. Sudah berapa kali purnama, ya? Gak penting lah, saya gak peduli. Tapi, pada akhirnya daya saya habis juga. Sedih? Enggak (bohong.com). Saya curhat ke seorang teman, tapi dianya gak percaya saya sedih soalnya saya keketawaan aja. Saya coba cerita ke teman saya yang satunya lagi dengan ekspresi yang kali ini pas banget, eh yang diajak curhatnya malah bilang gini, "Apa-apan sih lo, Res?" (__!)

Emang gada bakat sedih sepertinya. Kelebihan atau kekurangan?

Gak penting!

Jadi, saya sempat merasa "ditinggalkan". Ya sama si sahabat itu maupun sama Tuhan. Tapi dasarnya aja saya lebay, ya, itu kan cuma perasaan aja. Manusia... manusia... suka buat asumsi sendiri dan akhirnya kemakan sendiri sama asumsinya itu. Karena kenyataannya, saya... kita, tidak pernah sendiri. Tuhan selalu ada di dekat saya, kamu, kamu, kamu, dan kamu.... Bahkan disaat kita meninggalkannya dan lupa pada-Nya.

Saya jadi ketawa sendiri ketika menyadari kalau saya itu silly banget, deh. Perlahan, saya menggantungkan harapan saya pada seseorang. Pada ciptaan-Nya. Alhasil, ketika ciptaan-Nya yang indah itu, gak ada angin gak ada hujan, ninggalin saya lewat jendela (padahal pintu terbuka lebar) saya jadi sedih -_-" T_T

Ketika saya merasa "ditinggal" itu lah kepala saya serasa dipentung. Ada teman-teman yang baik. Ada patchi. Ada miss Daisy. Ada mama dan papa. Ada Jj. Ada The Little Monsters. Ada lagu-lagu bagus. Ada ide-ide brilian. Ada Shel Silverstein. Ada Raissa, Rayyan, dan Zikra.... dan selalu ada ALLAH. Dia yang selalu mengulurkan tangan-Nya yang tak kasat mata untuk merangkul dan menolong bahkan berulang kali kita sengaja atau tanpa sengaja meninggalkannya.


Apa makna dari kekosongan?
beribu pendapat berdatangan
tapi bagi ku kekosongan adalah...
persimpangan jalan tempat terjadinya perjumpaan yang tulus
antara seorang hamba dan Rabb nya 

Saturday, December 5, 2009

Pada Akhirnya.....

Selama hampir tiga tahun lebih
datang dan pergi
dia
orang yang sama

Datang dan pergi
selalu seperti itu:
berawal darinya
berakhir dari ku
berawal lagi dari aku
berakhir lagi dari ku
aku
aku
dan
aku...

Tapi ternyata ikatannya memang terlalu kuat
di luar dari yang bisa ku lihat
tapi dia sudah melihat
selalu ada di saat aku datang dan pergi

Datang dan pergi
pergi lalu kembali
dan pada akhirnya semua menjadi baik


and I am strating counting the days

PS: alhamdulillah.... ^_^


http://ceritatea.blogspot.com